NOVEL (BESOK SUDAH HARI INI)
Setelah hampir 7 tahun saya menulis novel ini, akhirnya beres juga. Proses penulisan naskah buku ini sangat lama dan sempat mampir ke komputer teman-temanku. Awalnya saya ikut nulis di komputer milik Ajat, sambil curi waktu di mana komputer sedang tidak dipakai. Terkadang sayang menulis sampai jam dua pagi. di komputer Ajat, saya nulis sekitar satu bab atau sekitar lima puluh halaman.
Setelah pindah kontrakan, saya pun beli komputer sendiri dan menyimpannya di komputer celeron yang lemot itu. Karena komputer yang lemot, aku tidak bisa mengajaknya untuk kerja rodi, maka sakhirnya aku pinjam komputer Yedi. Setelah komputer Yedi, saya ikut menulis di laptop Sugih, komputer Hendi, laptop Robert, Laptop Ridwan dan terakhir di laptop Sambas. Cukup panjang perjalanan naskah ini. Dari perpindahan-perpindahan tersebut, aku sangat berterima kasih terhadap kawan-kawanku tadi, yang sudah bersedia aku titipkan file novelku.
Tetapi, lama dan panjangnya proses penulisan, belum tentu berpengaruh terhadap isi dari novel tersebut. Penulisan yang sangat lama mungkin dikarenakan masih pemula atau juga karena hilangnya konsentrasi. Sekarang, novel ini sedang dalam tahap edit, juga sedang kuperrui logika-logika dan kejadian-kejadian yang kurang update.
Mungkin itu sekedar informasi mengenai kelanjutan dari novel ini. Saya berencana memberikan judul Besok Sudah Hari Ini. Semoga kalian tertarik dan menunggu kedatangan buku ini. Terima kasih banyak.
Egi Azwul
Tasikmalaya, 2019
Egi Azwul
Tasikmalaya, 2019

Comments
Post a Comment